Hak dan Kewajiban Anggota PAFI, Anak Farmasi Wajib Tahu!
Kewajiban anggota PAFI |
Rekomendasi - Menjadi anggota PAFI sering menjadi keinginan para ahli farmasi. Sebab menjadi anggota PAFI bisa mendatangkan banyak keuntungan. Namun sebelum itu, Kamu harus mengetahui hak dan kewajiban anggota PAFI dengan baik sesuai aturan.
Hak dan kewajiban anggota memang harus dijaga dan dilakukan dengan baik demi menjaga integritas dan profesionalisme dalam bidang farmasi. Terlebih tenaga farmasi memiliki banyak peran dalam bidang kesehatan, terutama pada zaman digitalisasi.
Hak Anggota PAFI Secara Umum
Kewajiban anggota PAFI |
Menurut pafi setiap anggota PAFI memiliki hak yang sama antara satu sama lainnya. Artinya dalam organisasi ini tidak ada perbedaan hak. Berikut beberapa hak anggota PAFI yang wajib Kamu ketahui sebelum melakukan pendaftaran, yakni,:
1. Hak Mendapatkan Perlindungan Profesi
Ketika bekerja, setiap orang pasti memiliki ancaman tersendiri. Hal ini juga berlaku saat Kamu menjadi seorang tenaga ahli farmasi. Meskipun demikian, Kamu bisa mendapatkan perlindungan profesi saat tergabung menjadi anggota PAFI.
Secara umum, anggota PAFI akan mendapatkan hak berupa perlindungan profesi. Perlindungan ini berlaku saat tenaga ahli berada dalam lingkup pekerjaan. Dengan perlindungan profesi, Kamu bisa lebih leluasa saat menyumbangkan ide-ide baru.
2. Hak untuk Berkembang Profesional
Semua bidang pekerjaan tentu mendapatkan kesempatan untuk berkembang. Hal ini juga berlaku saat Kamu terdaftar sebagai anggota farmasi. Dimana setiap anggota berhak untuk berkembang melalui pelatihan, seminar, webinar dan lainnya.
Melalui program yang telah dibuat oleh PAFI, Kamu dapat meningkatkan pengetahuan dengan mudah. Terlebih pelatihan atau seminar yang diadakan oleh PAFI berhak diikuti oleh semua anggota. Dengan demikian, tenaga ahli bisa memperluas wawasan.
3. Hak untuk Terlibat dalam Pengambilan Keputusan Organisasi:
Ketika menggelar rapat atau evaluasi, setiap anggota berhak terlihat dalam pengambilan keputusan. Dimana keputusan ini bisa diambil melalui rapat anggota atau partisipan aktif. Oleh karena itu, hak ini cukup penting bagi anggota PAFI.
Tidak hanya itu saja, anggota PAFI juga berhak mendapatkan informasi seputar organisasi ataupun bidang kefarmasian. Dimana informasi terkait PAFI bisa didapatkan dengan mudah melalui situs website ataupun layanan Halo PAFI.
Kewajiban Anggota PAFI Secara Umum
Selain memiliki hak khusus, para Anggota PAFI juga memiliki kewajiban tertentu yang penting dilakukan. Oleh karena itu, tenaga farmasi yang akan bergabung menjadi anggota PAFI harus memahami kewajibannya dahulu. Berikut kewajiban anggota PAFI:
1. Mematuhi Kode Etik
Sama halnya dengan organisasi lainnya, Kamu yang tergabung sebagai anggota PAFI wajib mematuhi kode etik. Dimana kode etik ini telah ditetapkan oleh organisasi meliputi praktek, perilaku, interaksi dengan pasien ataupun rekan kerja.
2. Mengikuti Standar Profesi
Dalam bidang farmasi tentu terdapat beberapa standar profesi mulai dari pelayanan farmasi, penyimpanan obat dan prosedur lainnya. Dengan menjalankan standar profesi yang baik, Kamu telah melaksanakan kewajiban sebagai anggota PAFI.
3. Kewajiban Belajar dan Berkembang
Sebagai anggota PAFI, Kamu harus terus belajar dan berkembang mengikuti perkembangan zaman. Sebab setiap hari, bidang farmasi terus mengalami perubahan. Dengan demikian, Kamu harus terus belajar agar tidak tertinggal zaman.
4. Meningkatkan Citra Profesi
Setiap anggota PAFI memiliki kewajiban untuk menjaga dan meningkatkan citra profesi di bidang farmasi. Dengan demikian, Kamu harus berusaha semaksimal mungkin untuk meningkatkan citra profesi farmasi di kalangan masyarakat umum.
Itulah beberapa hak dan kewajiban anggota PAFI secara umum. Sebagai anggota PAFI yang taat aturan, Kamu harus melakukannya. Terlebih PAFI menjadi salah satu organisasi ternama yang memiliki peran penting dalam masa penjajahan.