Rekomendasi Obat Sariawan Alami yang Mudah Ditemukan, Sudah Pernah Coba?
Obat Sariawan Alami |
Rekomendasi - Sariawan merupakan penyakit yang sering terjadi di bagian mulut, baik lidah, bibir atau bahkan gusi. Penyebab sariawan juga cukup beragam, salah satunya kekurangan vitamin. Untuk itu, atasi dengan obat sariawan alami yang mudah dicari.
6 Obat Sariawan Alami yang Terbukti Ampuh
Obat sariawan alami |
Sebagian orang pasti pernah mengalami sariawan. Terlebih penyebab sariawan cukup beragam, seperti imun tubuh menurun. Saat mengalami kondisi ini bagian tertentu terasa perih. Berikut beberapa bahan alami yang efektif mengobati sariawan, yakni:
1. Kumur dengan Air Garam
Garam menjadi salah satu bumbu makanan yang sering digunakan oleh ibu rumah tangga. Selain itu, garam memiliki banyak manfaat dalam kehidupan sehari-hari. Sebab garam juga dapat dijadikan sebagai alternatif untuk mengobati sariawan.
Sebelum mengobati sariawan dengan garam, usahakan untuk mengetahui penyebab sariawan. Hal ini bertujuan agar pengobatan yang dilakukan sesuai dengan kondisi sariawan. Sebab sariawan parah, akan terasa nyeri saat digunakan untuk berkumur.
2. Madu
Secara umum, madu terkenal dengan sifat antibakteri dan antiinflamasi. Oleh karena itu, madu sering dimanfaatkan untuk mengobati sariawan. Terlebih madu juga dapat mengatasi infeksi sekunder yang menyebabkan sariawan parah.
Cara mengobati sariawan dengan madu terbilang cukup mudah. Sebab Kamu hanya perlu mengoleskan madu pada bagian yang sariawan sebanyak 4 kali sehari. Namun, usahakan untuk menggunakan madu alami yang belum tercampur bahan lainnya.
3. Minyak Kelapa
Apabila sariawan parah, Kamu akan kesulitan untuk mengonsumsi makanan. Sebab mulut terasa perih dan nyeri. Untuk mengatasinya, gunakan minyak kelapa. Sebab minyak kelapa memiliki kandungan antibakteri yang efektif mengobati sariawan.
Secara umum, bakteri dapat menjadi penyebab sariawan. Dimana, minyak kelapa dapat dijadikan sebagai obat efektif untuk mengatasinya. Cara menggunakannya cukup mudah yakni mengoleskan minyak kelapa ke bagian luka.
4. Kunyit
Bahan dapur yang satu ini memiliki kandungan antiseptik dan antimikroba yang efektif dalam mengobati sariawan. Bahkan kunyit juga efektif dalam mengatasi infeksi di mulut yang disebabkan karena sariawan. Selain itu, kunyit tidak menimbulkan efek samping.
Untuk mengobati sariawan dengan kunyit, Kamu hanya perlu mencampurkan bubuk kunyit dengan air hangat. Kemudian aduk bahan tersebut hingga tercampur rata. Setelah itu minum kunyit tersebut secara rutin untuk mendapatkan hasil maksimal.
5. Lemon
Obat sariawan alami selanjutnya yaitu lemon. Lemon sendiri memiliki sifat antiseptik dan antimikroba yang efektif dalam melawan rasa sakit akibat peradangan. Selain itu, kunyit dapat mencegah infeksi akibat sariawan.
Bakteri penyebab sariawan memang cukup banyak. Oleh karena itu, Kamu dapat mengatasinya dengan lemon. Cara mengobati sariawan dengan bahan ini cukup mudah. Sebab Kamu hanya perlu mengonsumsi jus lemon.
6. Larutan Cuka Apel
Sariawan parah tentu akan mengganggu aktivitas sehari-hari. Oleh karena itu, Kamu dapat mengobatinya dengan larutan cuka apel. Sebab larutan ini mengandung sifat antibakteri. Dengan kandungan ini, maka sariawan dapat teratasi dengan baik.
Beberapa studi mengatakan bahwa banyak bakteri penyebab sariawan. Dengan demikian, Kamu bisa memanfaatkan cuka apel untuk mengatasinya. Jika Kamu ingin mencobanya, cukup campur 1 sendok cuka apel dengan air dan gunakan untuk kumur.
Itulah beberapa obat sariawan alami yang mudah ditemukan. Setelah mengetahui cara menggunakannya, Kamu bisa menerapkan dalam kehidupan sehari-hari. Namun, jika sariawan semakin parah segera konsultasikan dengan dokter agar tidak berbahaya.