Rekomendasi Konsep Gaya Hidup Minimalis yang Mudah Diterapkan
Rekomendasi - Gaya hidup minimalis sekarang sudah menjadi tren bahkan ada beberapa selebriti yang menerapkan hal sama. Sebut saja Cinta Laura dan Raditya Dika yang sudah mulai mencoba hidup minimalis.
Sebenarnya tren hidup minimalis bukan menjadi hal baru dan awalnya terkenal karena bidang arsitektur dan seni. Anda sudah tahu bukan bahwa terdapat hunian dengan konsep minimalis yang sekarang banyak diminati?
Mengenal Gaya Hidup Minimalis
Hidup minimalis adalah gaya hidup yang hanya berfokus untuk mengurangi adanya gangguan yang bisa menghambat Anda. Jadi, ada bisa mengurangi kegiatan untuk melakukan hal yang penting dilakukan saja.
Joshua Becker seorang penulis buku Becoming Minimalist menjelaskan bahwa hidup minimalis adalah fokus pada hal yang hanya membuat Anda bahagia dan mengusir hal yang tidak membuat Anda bahagia.
Nama lainnya adalah hidup dengan sesederhana mungkin, jadi hanya fokus pada hidup yang Anda butuhkan saja walaupun tidak banyak tetap berkualitas. Adapun slogan yang terkenal di kalangan orang dengan gaya hidup minimalis adalah less is more.
Contoh sederhana saja mengumpulkan tangkapan layar yang sebenarnya tidak digunakan di masa mendatang, tapi tetap Anda kumpulkan. Jika dibiarkan begitu saja, maka lama kelamaan akan membuat memori ponsel penuh.
Konsep Gaya Hidup Minimalis
Konsep hidup minimalis pertama diperkenalkan oleh masyarakat Jepang yang juga diterapkan dalam gaya interior rumah. Fungsionalitas dan kesederhanaan adalah konsep utama dalam hidup minimalis. Berikut ini beberapa konsep hidup minimalis ala masyarakat Jepang.
1. Negative Space
Konsep pertama adalah negative space atau ruang kosong di antara objek karena konsep ini adalah jalan untuk mencapai nilai estetika. Nilai estetika tersebut dikenal dengan istilah amor vacuii atau kecintaan terhadap kekosongan.
Memanfaatkan area kosong yang dilakukan oleh masyarakat Jepang bisa terlihat dari arsitektur, bagian dalam bangunan, dan susunan tanaman. Selain itu, masyarakat Jepang selalu menyisihkan ruang kosong dan memberi pelajaran bahwa bagian tersebut penting.
Pelajarannya adalah sebaiknya menyingkirkan benda yang keberadaannya tidak begitu penting daripada benda lainnya. Cara mengetahui apakah benda tersebut penting atau tidak bisa dengan menyingkirkannya dulu baru lihat apakah benda tersebut penting atau tidak.
2. Makanan apa yang Dibutuhkan Oleh Tubuh
Gaya hidup minimalis juga bisa dimulai dengan pertanyaan mengenai makanan apa saja yang dibutuhkan oleh tubuh. Hal ini karena Anda perlu mengatur pola hidup sehat untuk kesehatan jangka panjang.
Tujuannya adalah agar Anda tidak mudah menghabiskan uang untuk tujuan yang tidak jelas atau terlalu boros. Apalagi makanan tersebut tidak dibutuhkan oleh tubuh, hanya untuk memuaskan nafsu pribadi saja.
3. Waktu Tidak Bisa Diulang
Berikutnya adalah waktu tidak bisa diulang sehingga Anda perlu menghindari perilaku buruk yang dapat menghabiskan waktu. Contohnya saja adalah dengan terus bermain media sosial hingga lupa waktu.
Bermain media sosial hanya akan membuat hidup Anda merasa kurang terus karena tidak melakukan sesuatu yang produktif. Tentu saja Anda harus bisa mengurangi bermain media sosial agar hidup bisa lebih teratur.
4. Menyingkirkan Hal yang Bisa Menghambat Hidup
Konsep hidup minimalis terakhir adalah menyingkirkan hal yang bisa menghambat kemajuan dalam hidup. Contohnya adalah gaya makan yang tidak sehat, berhubungan dengan orang toksik, dan sebagainya.
Gaya hidup yang tidak baik tentu bisa membuat Anda merasa kerepotan dalam menjalani kehidupan. Sesuatu yang terlalu menguras energi akan membuat Anda kehilangan minat dan motivasi.
Semua konsep gaya hidup minimalis di atas bisa Anda terapkan dalam kehidupan sehari-hari untuk mendapatkan hidup yang lebih berkualitas.